Minggu, 14 Juli 2013

Jenis Phobia Yang Paling Aneh

Ketakutan atau phobia memang sangat mengganggu ada ketakutan ular dan lainnya. Namun bagaimana dengan jenis ketakutan paling aneh yang dimiliki sebagian orang.  Sebagian orang memiliki rasa takut berlebihan terhadap dunia yang kita tinggali. Terkadang, rasa takut itu terkesan tidak masuk akal bagi orang lainnya. Misalnya saja, takut terbang, takut akan ruang sempit, atau takut terhadap laba-laba. Selama ini, kita telah kenal beberapa jenis fobia yang umum di masyarakat.

Jenis Ketakutan Paling Aneh

Misteri Surat Perjanjian Hitler Dengan Iblis Yang Tersebar

Siapa yang tidak kenal dengan Hitler sang fuhrer Jerman yang paling berkuasa saat partai Nazi mengusai Jerman kala itu. Konon Hitler pernah melakukan perjanjian denga iblis atas kekuasaan nya. Perjanjian Hitler dengan iblis ini tertulis dalam sebuah surat yang diungkap oleh Dr. Greta Leiber dari Jerman, seorang paranormal spesialis pemburu setan menemukan sebuah surat perjanjian yang misterius namun diperkirakan otentik.
Surat Perjanjian Hitler Dengan Iblis


Sabtu, 13 Juli 2013

Misteri Tentang Bentuk Putri Duyung yang Sebenarnya Terungkap

Jaringan televisi kabel Animal Planet menunjukkan fakta-fakta bentuk putri duyung sebenarnya, fakta tersebut mereka klaim dalam sebuah tayangan yang bertajuk 'Mermaids: The Body Found'. Seperti yang dilansir oleh Daily Mail, film itu merupakan pemaparan fakta mengenai penelitian yang dilakukan oleh ilmuwan menggunakan sistem sonar. Mereka berhasil menemukan adanya tanda kehidupan putri duyung di dasar kedalaman laut. Selain itu bukti lain yang ditunjukkan adalah program yang dijalankan oleh pemerintah mengenai keberadaan putri duyung. Sebuah penemuan mayat yang terlihat seperti putri duyung pernah ditemukan dalam perut ikan hiu di Afrika. Sementara itu, temuan lain menunjukkan adanya dua pria asal Washington State yang tidak sengaja melihat penampakan aneh di laut menggunakan telepon genggam mereka. Temuan-temuan ini membuat para ahli coba merekonstruksi tubuh putri duyung yang ada. Unik Baca

Bentuk Putri Duyung Sebenarnya Terungkap

Misteri Peti Mati Yang Berpindah Tempat Dari Kuburannya


Peti mati berpindah tempat dari kuburnya dengan sendirinya, menyeramkan bukan, ini sebuah fenomena berbau supranatural yang tak terpecahkan pernah terjadi di Pulau Barbados. Tentang peti mati yang senantiasa bergerak di sebuah kuburan keluarga. Apakah yang sebenarnya yang terjadi? Apakah aktivitas arwah penasaran atau anomali alam? Cerita misteri yang tercatat dalam sejarah ini terjadi kira-kira dua abad lampau, namun peninggalannya masih terlihat utuh hingga tahun ini. Peristiwanya sempat menggegerkan penduduk Barbados di kepulauan Karibia, Samudera Atlantik. Memancing campur tangan gubernur setempat dan penulis novel detektif, petualangan dan misteri terkenal Sir Arthur Conan Doyle. Kejadian berawal dari sebuah distrik Christ Church dekat kota Oistins di ujung selatan Pulau Barbados.
Peti Mati Berpindah Tempat Dari Kuburnya


Kamis, 11 Juli 2013

Rahasia Kecerdasan Lumba-lumba


Mau tahu apa rahasia kecerdasan lumba-lumba? Lumba-lumba dikenal sebagai mamalia laut cerdas. Ia punya kelebihan dalam komunikasi dengan sebangsanya serta mampu berinteraksi dengan manusia. Kecerdasan lumba-lumba bahkan mengalahkan beberapa mamalia lainnya. Apa yang membuat lumba-lumba cerdas? Michael McGowen dari Wayne State University School of Medicine di Michigan tertarik untuk mengetahui sebabnya dengan melakukan analisis secara molekuler.


Rahasia Kecerdasan Lumba Lumba


Fakta Unik Tentang Bulan

Fakta unik tentang bulan, Bulan adalah "tetangga" terdekat Bumi di luar atmosfer. Benda luar angkasa ini banyak dikenal sebagai lampu penerang Bumi tatkala malam hari. Namun, sejatinya bulan tidak memancarkan cahaya sendiri dan cahaya bulan itu berasal dari pantulan cahaya matahari. Berikut ini ada beberapa fakta menarik dan mengejutkan dari bulan. Mulai dari "bulan terkunci di orbitnya". Hal yang paling menarik adalah bumi dan bulan ternyata sama-sama berputar pada orbitnya, bagaimana itu bisa terjadi? Dahulu kala, efek gravitasi Bumi yang melamban membuat rotasi bulan tetap pada porosnya. Setelah rotasi bulan melamban sesuai dengan orbitnya (waktu yang diperlukan bulan untuk mengelilingi bumi) maka rotasi bulan menjadi stabil. Bagaimana dengan fase regular bulan yang terlihat di Bumi? Bulan selalu mengorbiti Bumi. Satelit itu menghabiskan sebagian waktunya mengelilingi Bumi dan matahari. Saat berada jarak terjauh dari bumi, ini dinamakan bulan mati, dan ia hanya terlihat sisi gelapnya saja.

Fakta Unik Ternyata 400 Pohon di Bumi Berasal dari Bulan


Misteri Penyakit yang Mengubah Anak Menjadi Patung

Turin, Italia, Malang benar nasib Beatrice Naso. Usianya baru menginjak 3 tahun, tapi tubuhnya sudah tak bisa apa-apa. Penyakit misterius telah mengubah tubuh bocah cilik ini menjadi patung hidup. Beatrice Naso (3 tahun) terlahir dengan tubuh sehat. Tetapi saat berusia 7 bulan, orang tuanya mulai melihat tanda-tanda yang tak wajar. Ketika sang ibu memijat lembut tubuh mungilnya, ada sesuatu yang 'patah' di pergelangan tangannya. Dokter yang memeriksa Beatrice menemukan ada kalsifikasi (pengapuran) di jaringan lunak dari tulang-tulangnya, yang telah mengubah tubuhnya menjadi 'patung membatu'.

UnikBaca.Blogspot.com